Rabu, 03 November 2010

struktur Sosial Sekolah


  • Struktur sosial dalam sekolah adalah :
  1. Materilnya (guru, murid dll)
  2. Hubungan antar materil (apa yang diharapkan guru dari murid dan sekolah)
  3. hakekat masyarakat itu sebagai keseluruhan (yakni cara bagian bagian menjadi suatu kesatuan yang menjalankan fungsinya)
  • dalam struktur sosial sekolah, kepala sekolah menempati posisi teratas dan pesuruh sekolah adalah yang terendah.
  • Kedudukan dan status menentukan posisi seseorangdalam struktur sosial
  • Kedudukan dan status indvidu juga mempengaruhi perananya.
  • Kedudukan seorang ada yang diperoleh berdasarkan kelahiran, ada pula yang diperoleh berkat usahanya sendiri
  • Peranan adalah konsekuensi atau akibat kedudukan atau posisi seseorang yang mencakup hak dan kewajiban yang bertalian dengan kedudukan

Tingkat kedudukan dalam masyarakat sekolah :
    1. yang berkenaan dengan orang dewasa serta hubungan diantara mereka : mengenai kasek,guru, pegawai administrasi, pesuruh.
    2. yang berkenaan dengan system kedudukan dan hubungan antara murid-murid.

Kedudukan kepala sekolah di sekolah:
  1. menduduki posisi teratas dan sebagai pemimpin dalam struktur sekolah
  2. merupakan perantara antara atasan yakni kanwil dan guru
  3. sebagai konsultan yang memberikan nasehat, petunjuk dan saran kepada guru dalam usaha memperbaiki mutu sekolah
  4. sebagai pelindung dan perisai guru terhadap reaksi dari pihak luar

kedudukan guru dalam struktur sekolah :
  1. sebagai pegawai dan bawahan dari kepala sekolah
  2. sebagai tenaga pengajar

Hubungan Guru-Murid mempunyai ciri sebagai berikut :
  1. terdapat status yang berbeda antara murid dan guru. Guru mempunyai status yang lebih tinggi dari murid
  2. biasanya murid diharapkan mengalami perubahan kelakuan sebagai hasil belajar
  3. perubahan kelakuan yang diharapkan mengenai hal-hal tertentu yang lebih spesifik, misalnya agar menguasai bahan pelajaran tertentu

clique atau kelompok di kalangan guru disebabkan berbagai factor antaralain :
  1. jenis kelamin
  2. minat professional untuk membicarakan masalah-masalah pendidikan
  3. kesamaan minat
  4. lokasi atau tempat tinggal


struktur sosial murid di sekolah :
  • pada umumnya struktur sosial murid bersifat tak formal. Kedudukan murid dalam sekolah hanya diketahui dalam lingkungan sekolah saja.
  • Untuk mempelajari struktur informal murid, maka digunakan beberapa metode. Antara lain :
    1. Teknik sosiometri : dalam garis besarnya kepada murid ditanyakan berbagai hal menyangkut murid lainya. Maka hasil pertanyaan ini akan menghasilkan sosiogram.
    2. Metode partisipasi-observasi : yakni sambil turut berpartisipasi dalam kelompok tertentu selama beberapa waktu mengadakan observasi tentang kelompok tertentu.
  • Di dalam sekolah terdapat kedudukan murid dan hubungan di antara mereka. Antara lain :
    1. Hubungan dan kedudukan berdasarkan usia dan tingkat kelas
    2. Struktur sosial berhubungan dengan kurikulum
    3. Kelompok persahabtan di sekolah
    4. Hubungan struktur masyarakat dengan pengelompokandi sekolah
    5. Kelompok elite
    6. Kelompok siswa yang mempunyai organisasi formal

Sosiologi pendidikan, Nasution.S Prof.Dr.MA, Jemmars, Bandung, 1983
fahdi yang nulis

0 komentar:

Posting Komentar