Senin, 20 Juli 2020

Posted by Rumah Ratu On Senin, Juli 20, 2020
PERTEMUAN KE 1
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Nama Sekolah
: SMAN 1 Hampang
Kelas/Semester
: XII/Ganjil
Mata Pelajaran
Tahun Pelajaran
: 2020/2021
Materi
: Semangat beribadah dengan meyakini hari akhir


Sub Materi
: Makna iman kepada hari akhir
Alokasi Waktu
: 3 X 45 Menit


A.       TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah mengukuti kegiatan pembelajaran menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning, dengan metode literasi, eksperimen, praktikum, dan presentasi dengan menumbuhkan sikap menyadari kebesaran Tuhan, sikap gotong royong, jujur, dan berani mengemukakan pendapat, siswa dapat :
1.        Menganalisis dan mengevaluasi makna semangat beribadah dengan meyakini hari akhir
2.        Menjelaskan hari akhir menurut al-qur’ãn
3.        Menjelaskan hari kiamat menurut ilmu pengetahuan
4.        Mengidentifikasi bukti indrawi terjadinya hari akhir

B.       KEGIATAN PEMBELAJARAN
PENDAHULUAN
v  Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa  untuk  memulai pembelajaran, memeriksa kehadiran sebagai sikap disiplin
v  Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukandengan bertanya misalnya  :
*        Apa yang dimaksud dengan hari akhir
v  Materi yangakan dipelajari oleh siswa adalah: makna iman kepada hari akhir,
v  Memberitahukan tentang tujuan pembelajaran, materi, kompetensi inti, kompetensi dasar, indikator, dan KKM pada pertemuan yang  sedang berlangsung
10 Menit
KEGIATAN INTI
Mengamati (Literasi)
v  Guru memberikan stimulus berupa masalah untuk diamati dan disimak peserta didik melalui kegiatan membaca, mengamati situasi atau melihat gambar, dan lain-lain.
v  Peserta didik bersama kelompoknya melakukan pengamatan dari permasalahan yang ada di buku paket berkaitan dengan makna iman kepada hari akhir
*        Peserta didik diminta untuk mengamati gambar yang terdapat pada buku siswa Gambar 1.1  Gempa bumi, Gambar 1.2  Hujan meteor, Gambar 1.3 Gunung meletus, Gambar 1.4  Pengadilan Kemudian jelaskan makna yang dikandungnya, yang terkait dengan tema pelajaran!
*        Cermati pemikiran dan karya Amru Khalid dalam buku Revolusi Diri tentang Gempa yang Menjadi Rahmat Kemudian, beri tanggapan kritis terkait dengan tema!
Menanya ( Critical Thinking )
v  Peserta didik mengembangkan rasa ingin tahu dan sikap kritis, yang  sangat dibutuhkan untuk mendapatkan hasil pengamatan yang baik. pada saat yang sama peserta didik juga belajar membiasakan diri bertanya secara wajar dan bermakna.
v  Guru memberikan kesempatan pada peserta didik untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin pertanyaan , yang berkaitan dengan materi/gambar yang terdapat pada buku siswa atau yang disajikan oleh guru  dan dijawab melalui kegiatan pembelajaran tentang  makna iman kepada hari akhir Misalnya’
*        Hari Akhir atau Hari Kiamat menurut al-Qur’±n dapat dibagi menjadi dua, yaitu
*        Peristiwa-peristiwa yang harus diimani yang akan terjadi sesudah mati antara lain adalah
Mengumpulkan Informasi (Kegiatan Literasi & Collaboration)
v  Secara berkelompok peserta didik mengumpulkan berbagai informasi dengan penuh tanggung jawab , cermat dan kreatif yang dapat mendukung jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang diajukan, baik dari buku paket maupun sumber lain seperti internet. melalui kegiatan:
*        Peserta didik diminta untuk mencermati masalah-masalah sosial yang ada di sekitar kalian, berkaitan dengan keimanan kepada Hari Akhir. Kemudian, tanggapi dengan kritis dari sudut pandang kalian!
*        Carilah ayat-ayat al-Qur’ãn dan hadis selain yang sudah ada di buku yang menjelaskan peristiwa hari kiamat! Pahami maksud ayat-ayat al-Qur’ãn dan hadis tersebut dengan bantuan  buku-buku tafsir dan buku-buku hadis! Presentasikan hasil kajian kalian di depan kelas!
*        Temukan fenomena alam lainnya yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat, baik dalam bentuk video maupun gambar Presentasikan di hadapan kelompok lain untuk mendapat tanggapan!
Menalar/Mengasosiasi (Kerjasama & Berpikir Kritik)
v  Peserta didik mengasosiasi data yang ditemukan dari percobaan dengan berbagai data lain dari berbagai sumber, mengembangkan hasil dan menyajikan hasil karya selanjutnya, menyajikannya dalam bentuk presentasi yang ditanggapi langsung oleh kelompok lain                          
Mengomunikasikan (Comunication & Creativity)
v  Menggunakan secara aktif dalam interaksi pembelajaran sehari-hari, atau mempresentasikan secara lisan di depan kelas atau dalam kelompok, atau mempublikasikan dalam forum yang sesuai seperti majalah dinding, buku koleksi, dan sebagainya.
v  Guru dan Peserta didik  menarik sebuah kesimpulan tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan tentang  makna iman kepada hari akhir
115 Menit
PENUTUP
v  Peserta didik diminta melakukan refleksi terhadap proses pembelajaran terkait dengan penguasaan materi, pendekatan dan model pembelajaran yang digunakan.
v  Memberikan tugas kepada peserta didik (PR), dan mengingatkan peserta didik untuk mempelajari materi yang akan dibahas dipertemuan berikutnya
v  Berdoa dan Memberi salam.
10 Menit
Refleksi dan Konfirmasi
Refleksi pencapaian siswa/formatif asesmen, dan refleksi guru untuk mengetahui ketercapaian proses pembelajaran dan perbaikan.
C.       PENILAIAN
SIKAP
PENGETAHUAN
KETERAMPILAN
1.        Bekerjasama  dalam diskusi kelompok
2.        Observasi sikap disiplin dan tanggung jawab.
1.        Menjelaskan hari akhir menurut al-qur’ãn
2.        Menjelaskan hari kiamat menurut ilmu pengetahuan
3.        Mengidentifikasi bukti indrawi terjadinya hari akhir
1.        Membuat kajian tentang fenomena alam lainnya yang menguatkan bukti kebenaran hari kiamat, baik dalam bentuk video maupun gambar

Mengetahui

Hampang, 13 Juli 2020
Kepala SMAN 1 Hampang
Guru Mata Pelajaran


Gamel Abdul Nasser, S.Pd

Yusuf Wibisono, S.Pd.I
NIP 19711212 200312 1 006
NIP 19890114 20193 1 004


0 comments:

Posting Komentar